Lembaga Donasi Zona Madina - Dompet Dhuafa - Raih Keutamaan Sedekah Subuh

Terdapat 2 malaikat yang diutus Allah setiap paginya ke Bumi, malaikat satunya berdoa untuk kebaikan bagi mereka yang berinfaq dan satunya berdoa untuk kehancuran bagi mereka yang bakhil atau enggan berinfaq. HR. Bukrari dan Muslim

Raih Keutamaan Sedekah Subuh

Lokasi Donasi Jabodetabek

Sampai dengan Tanpa Batas Waktu



Bantu sebarkan program ini melalui sosial media

Terdapat 2 malaikat yang diutus Allah setiap paginya ke Bumi, malaikat satunya berdoa untuk kebaikan bagi mereka yang berinfaq dan satunya berdoa untuk kehancuran bagi mereka yang bakhil atau enggan berinfaq. HR. Bukrari dan Muslim

Deskripsi Program

Sedekah adalah salah satu bentuk ketakwaan seorang hamba kepada penciptanya yang ketika dikeluarkan akan menjadi kebaikan dunia akhirat, sebagai penghapus dosa, sebagai kebaikan yang tidak mengurangi harta, dan juga senantiasa didoakan oleh malaikat.

Rasulullah SAW bersabda, bahwa sedekah itu dapat menghapus dosa sebagaimana air itu memadamkan api. HR. At-Tarmidzi

Allah menjamin balasan yang lebih baik atas harta yang dinafkahkan di jalan Allah, sebagaimana Allah SWT berfirman “Dan barang apa saja yang kamu nafkahkan, maka Allah akan menggantinya dan Dia-lah pemberi rezeki sebaik-baiknya.” (QS. Saba’: 39).

Lalu, apa kelebihan sedekah subuh?

Menurut H.R Bukhari dan Muslim, bahwa tidaklah seorang hamba setiap harinya memasuki waktu pagi melainkan terdapat dua malaikat yang turun, kemudian berdoa salah satunya “Ya Allah, berilah ganti bagi setiap orang yang berinfaq” dan malaikat satunya berdoa “Ya Allah berilah kehancuran bagi siapa saja yang bakhil atau enggan berinfaq”.

Ketika malaikat turut mendoakan, lalu apalagi yang dikhawatirkan? Jika kamu berkehendak atas kesuksesan dunia, maka rajinlah bersedekah disubuh hari. Jika kamu berkeinginan untuk mendapat keturunan yang sukses dunia akhirat, maka sedekahlah. Jika ingin mendapat lahan di surga, maka rajinlah bersedekah.

Yakinlah, ketika kita bersedekah dengan ikhlas maka dunia akhirat dan seisinya akan berpihak. So, yuk usahakan untuk konsisten dalam kebaikan.

#jadimanfaat

Bantu sebarkan program ini dengan menjadi Fundraiser (penyebar amal baik)

atau Anda bisa membantu menyebarkan kebaikan

Sosial media terkait program